Upacara HUT Kemerdekaan RI 73 Tahun (17 Agustus 2018)

Bulan Agustus adalah bulan yang sangat bersejarah bagi Bangsa Indonesia. Hari ini Tujuh Puluh Tiga Tahun silam, Bangsa Indonesia mendeklarasikan kemerdekaannya. Pekik Merdeka berkumandang di seluruh penjuru negeri. Kemerdekaan yang diraih Bangsa Indonesia tak lepas dari jerih lelah para pejuang yang rela mempertaruhkan jiwa dan raga, dengan semboyan “Berjuang sampai titik darah penghabisan” mereka menempatkan kepentingan bangsa di atas kepentingan pribadi, dan hal-hal yang berhubungan dengan diri sendiri pun ditanggalkan. Hari ini seluruh civitas akademik SMA Katolik St. Hendrikus secara hikmat mengikuti upacara bendera. RD. F.X. Satrijo Widyatmoko, M.Si selaku Kepala Sekolah SMA Katolik St. Hendrikus menyampaikan beberapa hal dalam amanatnya, yang Pertama menekankan spirit, jiwa, dan semangat yang harus dimiliki oleh seluruh civitas akademik untuk mengenang jasa para pahlawan dan mengajak untuk melanjutkan mengisi kemerdekaan dengan belajar giat tanpa banyak menuntut. Kedua mendahulukan kewajiban daripada haknya, dan yang Ketiga atau yang terakhir menekankan keadilan yang dimaknai bahwa tidak hanya sama rasa sama rata namun terlebih sesuai dengan kebutuhannya. dan di akhir upacara ditutup dengan penyerahan hadiah lomba tujuh belasan yang dilaksanakan pada hari sebelumnya yaitu tanggal 16 Agustus 2018. Merdeka.!!!